4 Seleb Walau Gagal Di Ajang Pencarian Bakat Namun Sukses Berkarir



Dinamika Hidup - Di tanah air memang sudah banyak sekali diadakan ajang pencarian bakat dengan basic kemampuan dalam olah vokal. Sehingga tak heran bila panggung hiburan makin ramai dengan adanya daftar artis–artis baru yang semakin berhamburan

Ada beberapa di antara para mantan jebolan ajang pencarian bakat yang sukses di bidang hiburan. Ada pula yang memilih melanjutkan karier di luar entertainment. Seperti halnya deretan jebolan Akademi Fantasi Indosiar (AFI) dan Indonesian Idol ini. Justru ada di antara jebolan ajang ini meraih kesuksesan di luar dunia hiburan.

1. Haikal AFI

Seleb runner up AFI 2 ini tak lagi tampil di layar kaca. Namun siapa sangka, di luar panggung hiburan Haikal Nasution memilih jadi seorang dosen. Bahkan ia kerap membagikan momen bareng para mahasiswanya. Tak jarang, Haikal juga jadi MC dan masih menyanyi di beberapa acara.


loading...


2. Sarah Indonesian Idol
Tak sepopuler nama para jebolan Indonesian Idol lain, Sarah justru sukses di luar dunia hiburan. Bahkan wanita cantik ini berhasil jadi seorang pilot dengan jam terbang yang cukup tinggi. ia jadi bagian dari maskapai kenamaan tanah air, Garuda Indonesia. perlu diketahui, saat mengikuti ajang Indonesian Idol, ibu satu anak ini sudah berprofesi sebagai pilot lho.


3. Kia AFI
Pasti masih ingat bukan dengan runner up dari AFI musim pertama ini? wajahnya memang tak asing. Mesk lama tak muncul di layar kaca, rupanya karier pemilik nama Petrus Kia Suban ini sukses di negeri Paman Sam. Bahkan ia di sana jadi supervisor brand fashion ternama di Washinton DC. Kia pun telah tinggal beberapa tahun belakangan di negeri tersebut.

Tak hanya jadi supervisor. Kia juga masih kadang kala menyanyi dan ikut sekolah tari di New York. Bahkan seleb satu ini disibukkan dengan kegiatan sebagai guru tarik suara untuk anak-anak dari KBRI di Woshington DC


4. Priska Indonesian Idol
Wanita cantik ini merupakan jebolan Indonesian Idol session empat tahun 2007. Ia harus tumbang di babak 8 besar. Meski demikian, ia kini sukses jadi sosok wanita cantik yang dihormati di Kabupaten Gowa.

Kecantikan Priska Paramita mampu memikat hati anak dari pejabat Ichsan yasin Limpo, Adnan Purichta Ichsan. Keduanya menikah pada tahun 2011 silam. Tak hanya jadi istri anak pejabat, 5 tahun setelah menikah Priska resmi menyandang istri Bupati Gowa. Sang suami diangkat sebagai Bupati Gowa periode 2016-2021.

Sumber : www

Post a Comment

0 Comments